Nurdin Halid Sebut Ada Kejutan Pilgub 2024 Diakhir Tahun Ini

Dipublikasikan October 19, 2021 2:20 PM oleh Admin

Nurdin Halid (dok)

Dailymakassar.id – Makassar. Pemenang kedua pada Pilgub Sulawesi Selatan (Sulsel) 2018 lalu, Nurdin Halid (NH) kembali menegaskan akan ada kejuatan politik yang dirinya siapkan pada akhir tahun 2021 ini. Namun Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar itu masih merahasiakan apa kejutan politik tersebut.

“Tunggu kejutannya tahun ini. Tidak perlu dulu saya beberkan,” kata NH saat menanggapi aspirasi sejumlah kader Golkar mendorong Nurdin maju Calon Gubernur Sulsel 2024, Senin (18/10/2021), seraya mengatakan bnyak informasi ke saya minta untuk kembali mengabdi di Sulsel, tapi saya belum mengiyakan, jadi tunggu saja kejutannya nanti.

BACA JUGA  Mentan Amran Banjir Ucapan Selamat Ulang Tahun, Mulai dari Presiden Terpilih RI Prabowo Subianto, Kapolri RI Hingga Rektor Unhas

NH kemudian menjelaskan, di Golkar itu ada mekanisme dan aturan yang harus dilalui dalam mengusung pasangan calon.

“Tapi kalau survei tidak mendukung, tidak bisa juga kita maju,” katanya.

NH kemudian menjelaskan indikator DPP Partai Golkar dalam mengusung calon gubernur, diantaranya potensi konstituen yang besar, hasil survei, performa hingga kemampuan logistik.

“Jadi intinya, ini hasil terbaru perkembangan kinerja timnya di lapangan. Jadi meskipun mayoritas masyarakat dan kader beringin di daerah menginginkan saya kembali mencalonkan maju di Pilgub, namun saya tegaskan sekali lagi ada mekanisme internal di golkar dalam pengusulan nama calon yang diatur dalam juklak,”pungkas NH.

BACA JUGA  9 Kader Terbaik NU Siap Maju dalam Pemilihan Calon Walikota Makassar

Sebagai infornasi, sebelumnya diberitakan, Wakil Ketua Umum DPP Partai Golkar H.A.M Nurdin Halid kembali bersua dengan Irwan Muin dan Farouk M Betta di Kota Makassar, Minggu (17/10/2021) kemarin. Adapun pertemuan ini sudah kali ketiga NH bertemu untuk suksesi 2024 yakni Pilgub Sulsel. (Ip)

Comment