Editorial: PDIP vs Demokrat, Siapa Bakal Rebut Suara Partai Terbanyak di Makassar?

Dipublikasikan September 23, 2023 10:17 PM oleh Admin

Bendera partai PDIP dan Demokrat

EDITORIAL, dailymakassar.id – FENOMENA Pileg 2024 mulai menyeruak seiring kehebohan soal para capres.

Berdasarkan data periode 2014-2019, perolehan kursi di DPRD Kota Makassar sebagai berikut Partai Golkar 8 kursi, disusul Demokrat 7 kursi, kemudian NasDem, PKS, Gerindra, PPP dan Hanura masing-masing 5 kursi. Adapun PDIP dan PAN mendapat 4 kursi, serta PBB dan PKPI masing-masing 1 kursi.

Sementara data hasil pileg 2019-2024, Tertinggi Nasdem, Demokrat, dan PDIP sebanyak 6 kursi. Nasdem pun menjadi ketua DPRD karena perolehan suara terbanyak yakni 92.649 suara. Kedua Demokrat 74,728 suara, lalu PDIP 63.864 suara.

BACA JUGA  Editorial: Andi Iwan Aras, Kader Partai yang Layu Sebelum Berkembang

Wali Kota Makassar Danny yang sejak Pileg 2019 lalu bergabung di Nasdem, diketahui kini telah hengkang ke PDI-P. Adapun Wali Kota 2 periode ini memang memiliki basis massa loyalis sekitar 30 persen pemilih. Dengan masuknya Danny Pomanto apakah mampu membuat PDIP meraih suara terbanyak di Makassar saat pileg 2024 nanti?

Bahkan, Pengamat Politik Universitas Hasanuddin (Unhas), Prof Sukri Tamma mengatakan kehadiran Walikota Makassar Danny Pomanto mampu menaikan elektoral PDIP pada Pemilu 2024 mendatang.

Ia mengatakan jika ada tokoh politik yang bergabung dengan salah satu Parpol dan dia memiliki basis jelas, pastinya memiliki potensi menarik suara. Apalagi dikabarkan Bupati Gowa  Adnan Purichta Ichsan juga dikabarkan akan bergabung dengan PDI Perjuangan.

BACA JUGA  Editorial: Kotak Kosong Atau Otak Kosong

“Kalau pak Adnan juga nantinya bergabung (PDIP) pasti ada potensi meraih suara cukup besar dan itu bisa menambah itu (dua kursi),” kata Prof Syukri dilansir dari rakyatsulsel saat menanggapi PDIP saat ini hanya memiliki satu kursi di DPR RI.

Namun perebutan suara partai terbanyak tentunya tak mudah bagi PDIP. Ada Demokrat juga yang memiliki peluang menjadi ketua DPRD Makassar. Menurut Wakil Ketua DPRD Kota Makassar dari Demokrat Adi Rasyid Ali (ARA), Kamis (21/9/23) dilansir dari Tribun, kharisma dari Ketua Umum Demokrat (AHY) mampu menggait suara milenial.

“Tentu pemilih generasi Z dan milenial kan figur AHY sangat banyak mempengaruhi,” kata ARA, saat ditanya soal Danny Pomanto mendukung Capres PDIP Ganjar oleh wartawan. (Redaksi)

Comment