Gelaran Peduli Musik Tradisional dan Modern Warnai Kegiatan Mahasiswa UNM

Gelaran Peduli Musik Tradisional dan Modern Warnai Kegiatan Mahasiswa UNM

MAKASSAR — TIM PPK ORMAWA UKM PSM UNM – PINISI CHOIR berhasil menyelenggarakan Sharing Session di Food Court, di Pelataran Universitas Negeri Makassar, pada Jum’at 23 Agustus 2024.

Sharing session ini bertemakan Apresiasi dan Kolaborasi Musik Langgam Konvensional & Modern. Kegiatan ini berlangsung di Food Court Pelataran Universitas Negeri Makassar dengan mendatangkan Ketua Jurusan Fakultas Seni dan Desain, Bapak Khaeruddin,S.Sn, M.Pd sebagai narasumber utama.

Sharing session yang membahas terkait langgam dan sejarahnya ini berlangsung begitu meriah dengan banyaknya audiens yang aktif bertanya. Kegiatan yang turut dihadiri oleh Kader Duta Budaya ini dilaksanakan pukul 16.00 – 18.00 WITA.

“Alhamdulillah, agenda kami hari ini sukses dilaksanakan. Durasi materi berlangsung selama 2 jam. Walaupun jamnya  namun audiens tetap antusias dan aktif dalam bertanya,” ucap Baso Adam Nurmadin selaku Ketua TIM PPK ORMAWA – UKM PSM UNM PINISI CHOIR.

Pelatihan ini berupaya untuk memperkenalkan sejarah dan bagaimana langgam di masa kini pada para audiens. Materi yang dibawakan oleh Pak Khaeruddin mencakup asal mula langgam dan musik keroncong, alat musik yang digunakan hingga perbedaan langgam Jawa dan Makassar.

Menutup acara, TIM PPK ORMAWA – UKM PSM UNM PINISI CHOIR memberikan persembahan musik langgam dengan judul lagu Minasa Ri Boritta untuk menghibur para peserta penerima materi. ( Laporan Jendra/ daily)

Comment